Kalimantan Barat Kesenian Pontianak Singkawang
Beranda / Singkawang / Pengamen Lagu Mandarin Asal Singkawang Viral Usai Tampil di Panggung Klenteng Hon San Pak Kung

Pengamen Lagu Mandarin Asal Singkawang Viral Usai Tampil di Panggung Klenteng Hon San Pak Kung

Ari, pengamen asal Singkawang yang viral karena kepiawaiannya menyanyikan lagu-lagu Mandarin, tampil memukau di atas panggung utama perayaan HUT Klenteng Hon San Pak Kung, Roban, Singkawang, Kalimantan Barat, Rabu (2/7/2025). Aksi panggungnya berhasil mencuri perhatian dan mendapat sambutan hangat dari penonton yang memadati area pertunjukan.Sumber foto: Singkawang Moment Fotografi (Facebook)

Singkawang, Kalbar — Seorang pria pengamen asal Singkawang mencuri perhatian publik setelah terekam tampil membawakan lagu Mandarin di atas panggung perayaan HUT Klenteng Hon San Pak Kung di daerah Roban, Singkawang, Kalimantan Barat.

Sosok yang diketahui bernama Ari, seorang warga Melayu, sehari-harinya dikenal sering menghibur pengunjung warung kopi di Kota Singkawang dengan menyanyikan lagu-lagu Mandarin. Aksi panggungnya yang energik dan suaranya yang fasih menyanyikan lirik Mandarin membuat penonton terkesima.

Dalam sebuah video yang dibagikan akun Facebook Singkawang Moment Fotografi, Ari tampil di tengah sorotan lampu panggung dengan percaya diri. Penonton terlihat antusias dan banyak yang merekam penampilannya menggunakan ponsel.

Belum diketahui secara pasti bagaimana Ari bisa diundang untuk tampil di acara tersebut, namun kehadirannya di atas panggung festival keagamaan Tionghoa itu menuai pujian dan rasa kagum dari masyarakat yang hadir langsung maupun warganet yang menyaksikan lewat media sosial.

“Salut, pengamen bisa naik panggung besar dan bawa lagu Mandarin dengan percaya diri,” tulis salah satu komentar di Facebook.

Viral Pemotor Tanpa Helm Masuk Tol Jagorawi Arah Bogor

Fenomena ini kembali menunjukkan bagaimana musik bisa menjadi jembatan lintas budaya, bahkan dalam konteks lokal yang beragam seperti di Singkawang—kota yang dikenal sebagai kota seribu klenteng dan simbol toleransi antaretnis.(red)

×
×