Megapolitan
Beranda / Megapolitan / Polsek Pademangan Gencar Cegah Covid-19, Rumah Warga yang Mudik Ditempel Stiker

Polsek Pademangan Gencar Cegah Covid-19, Rumah Warga yang Mudik Ditempel Stiker

Jakarta, Gempita.co – Bhabinkamtibmas Polsek Pademangan Bripka Boyke Simarmata melakukan penelusuran kepada warga yang mudik di Jalan Mangga Dua Vlll, RT 07 RW 05 Kelurahan Ancol, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara, Senin (24/5) siang.

Bersama dengan Babinsa dan petugas RT setempat melakukan pemasangan stiker di rumah salah seorang warga yang mudik Lebaran ke Karang Anyar.

Kapolsek Pademangan AKP Panji Ali Candra melalui Bripka Boyke Simarmata menyampaikan pesan agar tetap waspada
melaksanakan penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Mikro untuk mencegah Covid-19.

“Mari kita terus menerapkan 5M,memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas,” ajaknya mengingatkan.

Rekayasa Lalu Lintas Jakarta International Marathon 2025: 32 Ruas Jalan Ditutup, Ini Jalur Alternatifnya

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×
×
Exit mobile version